Slide # 1

Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan 2019

Foto Bersama Keluarga Besar Prodi Pendidikan Kimia Bersama Mahasiswa Baru dan Panitia PBAK 2019 Read More

Slide # 2

Family Gathering Chemistry16

Kebersamaan Keluarga Prodi Pendidikan Kimia dengan Leting 2016 Read More

Slide # 3

Pelantikan UKM ALAC Prodi Pendidikan Kimia

Peresmian UKM Sanggar Seni Kimia (SSK) dan Chemistri Language Club (CLC) Read More

Slide # 4

Pelantikan HMP Pendidikan Kimia 2018-2019

Pembukaan dan Penutupan Pelantikan DImeriahkan oleh Sanggar Seni Kimia Read More

Slide # 5

KOMINFO SQUAD

Penanggungjawab Semua Media Pendidikan Kimia Read More

Rabu, 04 Oktober 2017

Contoh Media Pembelajaran Interaktif Kimia

         Media pembelajaran adalah suatu alat atau bahan yang dapat dipergunakan untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemampuan atau keterampilan peserta didik sehingga proses pembelajaran dapat tercapai dengan baik. Media terbagi kepada 3 golongan, yaitu media visual (media yang tampak, seperti gambar), media audio (media yang hanya dapat didengar oleh peserta didik, misalnya radio, tape) dan media audiovisual (media gabungan dari gambar yang disertai dengan suaranya, seperti contoh televisi).

         Nah, kali ini bagi mahasiswa (i) pendidikan kimia yang sedang mengambil mata kuliah SBM (Strategi Belajar Mangajar) atau pun bagi mahasiswa akhir yang sedang mengambil mata pelajaran Micro Teaching, ada beberapa media pembelajaran kimia yang dapat digunakan oleh mahasiswa maupun peserta didik pada materi kimia.

1. Materi Asam Basa
           Materi asam basa merupakan materi yang sifatnya tidak abstraks kecuali pada mekanisme reaksinya, nah daripada repot-repot melakukan praktikum maka sebaiknya gunakan media animasi simulasi berbasis pHet. Keunggulan menggunakan media pHet ini diantaranya ialah tampilan dilengkapi dengan molekul, reaksi yang terjadi, indikator lakmus, indikator pH, dan indikator lampu. Pada bagian solution (larutan) dilengkapi dengan air (sebagai netral), asam kuat, asam lemah, basa kuat dan basa lemah. Untuk mendownload media pHet ini silahkan download langsung di website resmi pHet di link merah ini. 


2. Materi Sifat Koligatif Larutan
               Media pembelajaran interaktif yang cocok dengan materi ini selain pHet adalah macromedia flash (MF), MF memiliki beberapa keunggulan diantaranya desain grafis yang menarik, adanya animasi, materinya akan terasa lebih mudah dimengerti karena adanya visualisasi langsung sehingga peserta didik tidak hanya mendengarkan atau pun membayangkan, tetapi dapat melihatnya langsung. Materi SKL ini memang lebih cocok menggunakan MF agar proses pembelajaran tidak menoton dan membosankan. klik link merah untuk mendownload.

Desain animasi pada Macromedia Flash materi Sifat Koligatif Larutan
3.  Sistem Periodik Unsur

              Sistem Periodik Unsur (SPU) merupakan materi kelas X, di mana di dalam materi ini siswa diharuskan untuk mengerti sifat-sifat fisik dan sifat-sifat kimia, golongan, periode dan sebagainya. Media yang cocok dengan pembelajaran ini yaitu berbasis microsoft excel (xls). Pada materi SPU ini tidak menggunakan animasi, jadi sangat cocok menggunakan excel. klik link ini untuk mendownload.


4. Asam Basa Lanjut
               Media ini sangat cocok untuk mengukur pH dan indikator asam basa menggunakan microsoft excel (xls). Untuk mendownloadnya klik link ini.



5. Kesetimbangan Kimia
                  Materi kesetimbangan kimia merupakan materi yang lebih mudah dimengerti dengan menggunakan media interaktif berupa macromedia flash. Untuk mendownload filenya klik link merah ini.
Materi Kesetimbangan Kimia lengkap klik link merah 
efek ion senama dan meramalkan terbentuk endapan, klik link merah ini
 6. Sistem Koloid
           Sistem koloid merupakan materi yang tergolong lebih mudah dipahami, media interaktif yang cocok dengan materi ini diantaranya media powerpoint (ppt) dan macromedia flash karena terdapat animasi di setiap sifat koloid tersebut. Untuk mendownload klik link merah di bawah ini.

Media sistem koloid berbentuk ppt dilengkapi dengan animasi, klik link ini untuk mendownload.
Materi sistem koloid.swf klik link merah untuk mendownload


3 komentar:

Rumaisa Al-Mahmudy mengatakan...

Untuk materi Kesetimbangan kimia dan materi sistem koloid ada nggak?

HMP Pendidikan Kimia UIN AR-Raniry mengatakan...

Untuk materi kesetimbangan dan sistem koloid insyaallah besok diupdate, tunggu saja update selanjutnya.

Anonim mengatakan...

The best slot machines of 2021 | tricktactoe.com
You can play a bunch of classic 1xbet korea slots on a single reel or a set number of 토토365 reels and win big in the casino jackpot. The 스포츠토토 판매점 위치 샤오미 game 안전한 토토사이트 샤오미 consists of all the 해외 야구 jackpot