Media Interaktif berbasis macroflash pada pembelajaran HNMR
Hydrogen Nuclear Magnetic Resonance atau lebih dikenal dengan istilah HNMR adalah suatu metode analisis kuantitatif yang digunakan untuk menganalisis suatu senyawa baik berupa struktur dari komponen alami dan sintetik yang baru, kemurnian dari
komponen, dan arah reaksi kimia sebagaimana hubungan komponen dalam
larutan yang dapat mengalami reaksi kimia berdasarkan penyerapan energi oleh partikel yang sedang berputar di dalam medan
magnet yang kuat. Pada umumnya metode ini berguna sekali untuk mengidentifikasi struktur senyawa / rumus bangun molekul senyawa organik. Jumlah
dan tempat proton dalam molekul senyawa organik menentukan bentuk
spektrum yang dihasilkan.Energi yang dipakai dalam pengukuran dengan
metode ini berada pada daerah gelombang radio 75-0,5 m atau pada
frekuensi 4-600 MHz, yang bergantung pada jenis inti yang diukurnya, NMR
bermacam-macam ragamnya, misalnya NMR 1H, 13C, 19F.
HNMR ini juga memiliki prinsip kerja, instrumentasi dan teknik, preparasi sampel, pergeseran kimia dan perlindungan yang jelas sehingga lebih memudahkan mahasiswa untuk mengetahui cara kerja dan instrumentasi dari alat HNMR ini tentunya dengan mengetahui teorinya. Media macroflash untuk materi ini juga dilengkapi dengan soal dan quiz.
Untuk mendownload media flash dalam format html, chemister boleh mengunjungi situs resminya di http://www.chem.ualberta.ca/~orglabtutorials/Interactive%20Tutorials/hnmr/HNMRmain.html
Untuk file swf (dibuka melalui macromedia flash atau gomplayer atau sejenisnya), caranya : Sedikit tips untuk menjalankan media flash
1. Pastikan semua file media flash terdownload, untuk mendownloadnya klik saja link merah berikut.
2. Ekstraks dulu menggunakan winrar, winzip atau sejenisnya sehingga nantinya akan ada 4 file format swf, "buka yang HNMRmain.swf dan filenya sudah bisa dibuka".
Untuk file html (dibuka via browser, seperti google chrome, firefox dan sebagainya)
1. Buka situs http://www.chem.ualberta.ca/~orglabtutorials/Interactive%20Tutorials/hnmr/HNMRmain.html
2. Klik "izinkan untuk menjalankan flash"
3. web ini hanya support menggunakan dekstop / pc (android belum support)
Sebelum mendownload media flash, maka ada bagusnya mengenal sedikit banyak tentang definisi, prinsip, cara kerja, dan instrumentasi NMR, baru setelah itu menggunakan media flash. Klik link merah ini untuk mendownload dokumen NMR.
0 komentar:
Posting Komentar